8 Kelebihan Menjadi Agen Retail SAP Express Area Sumatera Barat

Daftar Isi

Ketika ingin memiliki sebuah usaha jasa pengiriman, tidak ada salahnya untuk mencoba menjadi agen retail terlebih dahulu. Agen retail sama dengan halnya membeli sebuah franchise dari sebuah perusahaan ekspedisi. 

Menjadi Agen retail, kita bisa menerima kiriman paket dan dokumen dari masyarakat sekitar dan mendapatkan tambahan penghasilan yang lumayan menjanjikan.

Apalagi saat ini usaha sebagai agen retail jasa pengiriman seperti SAP Express, tidak memiliki keterbatasan sama sekali untuk menjangkau calon pengirim di satu provinsi. Bergabung menjadi agen retail SAP Express seperti kita sebagai pemberi referral calon pengirim saja, selebihnya SAP Express yang tangani.

Berikut 8 kelebihan menjadi Agen retail SAP Express Area Sumatera Barat :

1. Bisa menerima kiriman dari seluruh wilayah Sumatera Barat ke seluruh indonesia

Menjadi agen retail sebuah ekspedisi, biasanya hanya bisa menerima kiriman dari masyarakat sekitar agen retail saja. Misalkan buka agen retail di aru Lubeg Padang, mereka hanya bisa menerima pengiriman dokumen/paket dari masyarakat sekitar Aru Lubeg Padang.

Namun, SAP Express memberikan penawaran yang lebih aduhai lagi. Agen retail di Aru Lubeg Padang tersebut bisa mencari calon pengirim dari seluruh wilayah di Sumatera Barat. Selama bisa di pick up oleh oleh SAP Express Padang, maka itu bisa menjadi perolehan omset oleh agen retail SAP Express tersebut. Dengan begitu, tentu potensi penghasilan bisa lebih besar kan ya?

2. Bisa menerima kiriman COD perorangan

Ini dijamin tidak ada ekspedisi lain yang bisa. Setiap agen retail SAP Express bisa menerima kiriman COD walaupun satu paket dari Sumatera Barat ke seluruh Indonesia. Selain mendapatkan Fee dari Ongkos pengiriman, agen retail juga bisa mendapatkan fee tambahan sebesar 1 % dari nilai paket yang ditagihkan. Silahkan di cek ke agen retail ekspedisi lainnya apakah ada yang bisa seperti ini?

3. Bisa menerima kiriman darat

Sebagai agen retail SAP Express juga bisa mendapatkan fee dari pengiriman darat. Tidak saja dari pengiriman udara, semua permintaan pengiriman via darat, agen retail berhak mendapatkan fee 10 %. Tinggal berikan referral si calon pengirim, dan mereka transaksi, sah fee sebesar 10% dari nilai pengiriman yang bisa agen retail dapatkan.
  
4. Bisa menerima kiriman khusus

Agen retail SAP Express bisa menerima pengiriman kulkas, spring bet, dll juga loh ya. Fee tambahan yang bisa didapatkan oleh agen retail sebesar 10% dari nilai transaksi ya.

5. Bisa menerima kiriman pindahan motor, mobil, rumah ataupun kantor

Jika ada yang mau kirim motor, eits jangan di tolak. Agen retail juga bisa mendapatkan tambahan fee dari pengiriman motor, mobil pindahan rumah dan kantor. Fee nya juga bisa agen retail terima 10 % loh ya dari nilai transaksi. Yuk, yang ada referral calon pengirim, terima saja ya.

6. Bisa menerima kiriman klien korporat

Ada pebisnis online yang melakukan pengiriman rutin ke agen retail tersebut dan kirimannya banyak. Eits, ini kesempatan bagus. Untuk memudahkan agen retail menjemput dan melakukan penginputan kiriman tersebut, serta memudahkan pebisnis online tersebut untuk trace and Tracking, jadikan saja pebinis online tersebut klien korporat.

Kelebihan klien korporat ini, yang bersangkutan bisa mendapatkan login khusus untuk pengecekan pengiriman dan bisa dilakukan jemput gratis langsung ke kantor atau ke rumah serta diperbantukan untuk menginput pengiriman dari kantor cabang SAP Express setempat.

Kelebihan lainnya, klien korporat ini mendapatkan dispensasi pembayaran kredit dengan tempo sebulan. Artinya, klien korporat tersebut pengiriman tanggal 1-30 Oktober 2019 bisa melakukan pembayaran di bulan November 2019.

Adapun fee yang di dapat oleh agen retail juga bisa sekali sebulan juga ya, tentu setelah klien korporat tersebut membayarkan tagihannya ya.
 
7. Uang investasi termurah dari seluruh perusahaan jasa pengiriman se Indonesia

Silahkan di cek ke ekspedisi lainnya, untuk menjadi agen retail SAP Express hanya mengeluarkan uang investasi sebesar Rp. 3.500.000,- paling murah dari seluruh perusahaan ekspedisi yang ada.

8. Tidak harus jemput kiriman sendiri paket ke sipengirim

Nah, jika ada pengiriman kulkas, dan agen retail gak ada mobil. Tenang, driver SAP Express akan siap membantu melakukan penjemputan. Tinggal call cabang SAP Express saja ya.

Asyik dan menyenangkan menjadi agen retail SAP Express kan ya? Banyak benefit yang bisa di dapatkan, peluang mendapatkan omser gede juga terbuka lebar. Biaya investasi sangat murah. Bayangkan, dengan hanya membayar Rp. 3.500.000,- saja, Anda bisa menerima pengiriman dari seluruh Sumatera Barat.

Silahkan bandingkan dengan ekspedisi lainnya. Anda akan terkejut mendengarkan info dari mereka. 

Semoga bermanfaat..

Posting Komentar